Disdalduk Pekanbaru Fokus Bina Balita dan PAUD
M Amin Msi
PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Dalam rangka pengembangan Kampung KB di Kota Pekanbaru, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Disdalduk KB) Kota Pekanbaru selalu berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan (Disdik), Camat, serta Lurah. Terutama dalam hal pembinaan balita. Pembinaan dilakukan terkait materi pengembangan balita. Hal itu disampaikan Kepala Disdalduk KB Kota Pekanbaru, Muhammad Amin Msi kepada wartawan, Rabu (30/1/2019).
"Momentum pengembangan Kampung KB, kita saat ini bersama Lurah Melebung dan Camat Tenayan Raya menggesa bagaimana masyarakat, terutama dalam membina keluarga balita. Sehingga kita bisa meningkatkan pengetahuan dan emampuan dari anak-anak balita kita untuk diberikan materi-materi melalui PAUD, karena disana sebelumnya tidak ada PAUD (Melebung), maka berkordinasi dengan Disdik meningkatkan pengetahuan. Alhamdulillah, setelah berkoordinasi maka disana sudah ada PAUD nya," ungkap Muhammad Amin. "Yang jelas tenaga pengajarnya (PAUD), bukan materi sosialisasi KB. Materi yang disiapkan materi pengembangan balitanya,'' sambung Amin.
Diterangkan Amin, dalam program Disdalduk KB, wajib membina balita. "Yang jelas sasaran kita dalam pembinaan keluarga itu, wajib membina juga balitanya, ujungnya PAUD. Bagaimana kita menjadikan ber KB yang HI, artinya ber KB yang holistik, integratif. Artinya dalam pelayanan kb itu membina keluarga balitanya, ada posyandunya, ada PAUD nya. Hal ini, agar masyarakat di Melebung tidak termarjinalkan. Makanya kita turun kesana. Sudah tiga kali kita turun ke Melebung,'' pungkas Amin.(Fr/Hen).
Tulis Komentar